8 Tips menjaga kesehatan jantung

Bookmark and Share

jantung sehatTips menjaga Kesehatan Jantung – Jantung adalah bagian paling utama di dalam tubuh kita, semenit saja jantung berhenti berdetak maka matilah kita. Banyak orang yang terkena penyakit jantung berujung pada kematian, berbagai proses pengobatan tidak dapat menyembuhkan penyakit jantung. Untuk mencegah terkena penyakit jantung sebaiknya dilakukan sejak dini dan dimulai dari sekarang.

1. Melakukan olahraga secara teratur

Olahraga yang teratur dapat membantu membuat kondisi jantung tetap sehat dan prima. Hal ini disebabkan jantung menjadi terbiasa untuk bekerja mengalirkan darah ke seluruh tubuh, selain itu olahraga juga membuat tubuh memiliki berat badan yang tetap seimbang sehingga tidak membuat beban jantung bertambah.

 

2. Banyak mengonsumsi makanan sehat

Sangat banyak sekali makanan yang enak rasanya, tetapi tidak semua makanan tersebut menyehatkan bagi tubuh terutama bagi jantung anda. Makanan yang sehat adalah makanan yang mengandung tinggi protein, dan vitamin serta zat – zat yang dibutuhkan oleh tubuh. Hindari banyak mengonsumsi daging karena dapat menumpuk membentuk lemak di dalam tubuh dan memberatkan kerja jantung anda.

 

3. Hindari rokok

Rokok adalah salah satu penyebab utama masalah pada jantung anda. Bila anda seorang perokok berat maka berusahalah untuk mengurangi jumlahnya sampai benar – benar tidak lagi. Rokok dapat mempengaruhi pembuluh darah dan jantung anda.

 

4. Rajin memeriksa kesehatan jantung

Sebaiknya anda mendeteksi sejak dini masalah yang bisa ditimbulkan dari jantung. Anda dapat mengunjungi dokter untuk konsultasi kesehatan jantung anda dan mendapatkan saran – saran untuk kesehatan jantung anda kedepannya.

 

5. Hindari alkohol

Alkohol adalah minuman yang tidak dapat dicerna oleh tubuh anda. Bila meminumnya dalam jumlah yang banyak dan dalam waktu yang lama dapat menyebabkan kerusakan pada jantung anda.

 

6. Perbanyak konsumsi sayuran

Walaupun rasa sayuran tidak seenak daging dan ikan tetapi makan banyak sayuran ternyata dapat mengurangi keinginan anda untuk makan daging sehingga kolesterol anda dapat dikurangi.

 

7. Hindari jajan diluar

Sebaiknya anda membuat makanan khusus anda sendiri, sebab makanan sendiri dapat anda kontrol kandungan gizi untuk kebutuhan anda. Makanan yang dijual di luar rumah tidak memperhitungkan aspek tersebut.

 

8. Tidur yang cukup

Kurang tidur saat malam hari ternyata mempengaruhi kinerja jantung anda. Kurang tidur saat malam hari membuat anda beresiko terkena serangan jantung hingga 2 kali lipat.

 

itulah 8 tips menjaga kesehatan jantung anda. Selamat mencoba semoga berhasil. baca juga Cara mengatasi dan menghilangkan mabut laut dan Cara mengatasi sakit kepala secara alami

Foto : merdeka.com

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar